Penyebab Utama Kerusakan Alam Adalah Perilaku Manusia
Penyebab
Utama Kerusakan Alam Adalah Perilaku Manusia
Oleh: Fanisa Noer Fadilah X-MIPA 4
Kerusakan
alam penyebab besarnya adalah perilaku manusia. Kerusakan alam di Kabupaten
Garut salah satunya adalah pencemaran air.Pencemaran air ini disebabkan oleh
limbah pabrik. Limbah pabrik yang dibuang sembarangan menyebabkan aliran sungai
mengalami pencemaran. Pencemaran air itu menyebabkan sungai menjadi keruh karna
terkontaminasi zat-zat yang ada di limbah dan menyebabkan pencemaran udara
karena baunya.
Tidak
hanya pencemaran air saja yang terjadi di Kabupaten Garut,tetapi di Kabupaten
pernah terjadi peristiwa banjir bandang yang terjadi beberapa bulan yang lalu
pada tahun 2017 ini, sebab dari bencana ini tidak hanya oleh alam saja tetapi
akibat hulu air yang ada di Papandayan kurang pepohonan yang mungkin menjadi
tandus akibat ulah manusia yang terus menebang pohon tersebut, sehingga
langsung saja tidak tertampung disana, akhirnya terjadi sebuah banjir bandang
yang begitu dahsyat di Kabupaten Garut.
Contoh
penyebab pencemaran air disekitar kita yaitu limbah pabrik yang berada di
Sukaregang,Garut. Limbah yang dibuang tidak disaring terlebih dahulu sehingga
langsung terbuang pada saluran air.
Solusi
dari permasalahan ini seharusnya pemerintah Kabupaten Garut meninjau tentang
pencemaran ini, dan seharusnya di Kabupaten Garut diadakan program bebas
pencemaran, baik itu pencemaran air,udara, dan pencemaran lainnya yang bias
merusak keindahan dan kenyamanan Kabupaten Garut yaitu salah satunya dengan
membuat saluran khusus limbah dan penyaringannya ataupun dengan menanam
pohon-pohon sehingga udara tidak akan terlalu menyengat karena akibat
pencemaran dari air itu. Dan ditanami pohon pohon agar tidak terjadi banjir
sehingga ada lahan penyerapan untuk air, warga Gaut juga harus menjaga
lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan yang dapat menyumbat
saluran air
Komentar
Posting Komentar